TIPS MENGATASI JERAWAT
Cara menghilangkan bekas jerawat secara alami
- Apakah anda punya kebiasaan memencet
jerawat? Hentikan kebiasaan buruk tersebut karena akan menimbulkan
masalah
baru. Jika anda memaksa memecahkan jerawat dengan memencetnya, justru
itu akan memicu peradangan pada jerawat dan inilah yang mengakibatkan
adanya bekas jerawat pada wajah ketika jerawat tersebut sudah kering.
Jadi mulai dari sekarang ketika jerawat muncul Anda harus mulai belajar
mengendalikan emosi sesaat untuk mengoprek jerawat, ingat jangka
panjangnya akan buruk untuk wajah Anda. Faktor lain yang juga berpotensi
membuat
jerawat berbekas adalah penggunaan kosmetik atau obat jerawat yang
mengandung
alkohol atau minyak. Ada beberapa cara untuk menghilangkan bekas
jerawat. Jika ada
noda bekas jerawat yang membandel, coba praktikkan beberapa tips di
bawah ini.
Beberapa Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami
Air Jeruk Nipis.
Ambil air
perasan jeruk nipis dengan kapas, kemudian usapkan pada bagian noda bekas
jerawat, tunggu 10-15 menit kemudian bilas dengan air sampai bersih. Ketika
awal pengolesan akan sedikit terasa perih, namun itu tidak akan berlangsung
lama, justru efeknya mampu mengurangi rasa gatal dan membantu menghilangkan
bekas jerawat.
Putih Telur. Cara penggunaanya adalah
pisahkan putih telur dengan kuning telur, gunakan putih telurnya kemudian aduk
perlahan, dan dapat digunakan sebagai masker. Tunggu 10-15 menit kemudian bilas
hingga bersih, gunakan secara rutin 2-3 kali seminggu agar bekas jerawat
memudar.
Ampas Teh. Cara
penggunaanya sangat mudah yaitu oleskan ampas teh pada bagian noda bekas
jerawat, diamkan selama 10-15 menit kemudian bilas dengan air sampai bersih.
Penggunaan secara rutin dapat membantu mengurangi noda bekas jerawat di wajah
Anda.
Lidah Buaya. Caranya adalah
gunakan gel daging buah lidah buaya sebagai masker wajah diamkan selama 10-15
menit kemudian bilas dengan air hingga bersih, penggunaan secara rutin efektif
mengurangi bekas jerawat.
Bawang Putih. Cara
penggunaanya dengan mengiris bawang putih kemudian oleskan irisan tersebut pada
bagian bekas jerawat, tunggu 10-15 menit kemudian bilas dengan air. Gunakan
secara rutin agar memberikan efek yang sempurna, noda bekas jerawat Anda
tersamarkan.
Komentar
Posting Komentar